MUSLIMMENJAWAB.COM – Masih seputar sosok-sosok dari kalangan Sahabat Rasul Saw yang tergolong dalam kelompok Syiah Ali as. Seperti yang telah banyak diulas bahwa Syiah Ali as adalah sebuah golongan yang telah ada di zaman Rasul Saw. Mereka memiliki pandangan bahwa Imam Ali as dan Ahlulbaitnya adalah sosok-sosok suci pilihan Rasul Saw untuk membimbing umat sepeninggalnya. Dengan kata lain, Syiah Ali as adalah setiap orang yang berwilayah kepada Imam Ali as dan Ahlulbaitnya.
Tentu saja yang dimaksud bukanlah di zaman Rasul Saw mereka lebih memilih Ali as ketimbang Rasul as. Namun justru wilayah mereka terhadap Imam Ali as itu sebagai bentuk dari ketaatan kepada Rasul Saw. Karena itu, Rasul Saw memuji golongan Syiah Ali dan menyatakan bahwa mereka adalah pemenang di hari kiamat.
Melihat tingginya posisi golongan Syiah Ali as, maka Menjadi penting untuk mengutarakan siapa saja sosok-sosok yang berada dalam golongan tersebut.
Selain dari refrensi-refrensi yang telah dibawakan pada dua bagian tulisan sebelumnya, kali ini kami ingin mengutip dari Dr Subhi Shaleh, seorang penulis dan ulama kontemporer Ahlusunnah. Ia dalam kitabnya yang berjudul an-Nazmu al-Islamiyah, hal 96 menukil :
“Ada di antara sekelompok Sahabat di zaman Rasul Saw yang merupakan Syiah Ali. Diantaranya adalah : Abu Dzar Al Ghifari, Miqdad bin Aswad, Jabin bin Abdullah, Abi bin Ka’ab, Abu Tufail Amir, ‘Abbas bin Abdul Muthalib, Ammar bin Yasir, Abi Ayyub al-Anshari.”